Kumpulan Puisi-Puisi Cinta
kata cinta terurai menjadi laku
apa ukuran integritas cinta?
engkau bertanya kepadaku suatu hari.
kataku" wahai jelita yang bimbang
ketika cinta bersemi dalam hati,
terkembang dalam katakata,
lantas terurai dalam sikap laku kita
engkau bertanya kembali
jika hanya berhenti dalam hati?
itu cinta yang lemah juga tak berdaya
jika hanya berhenti dalam katakata?
itu cinta yang disertai kepalsuan!
jika cinta sudah terurai jadi sikap laku?
wahai jelita! cinta itu sempurna seperti pohon;
akarnya menghujam dalam hati,
batangnya kokoh tegak dalam kata,
buahnya menjumbai laku sikap kita
o, jelita wahai jelita.
serupa Iman; terpatri dalam Hati,
terucap dalam Lisan,
dibuktikan oleh amal
ya, kata cinta terurai jadi Laku,
dan sekarang terserah padamu
engkau ingin yang sebatas apa?
engkau lama terdiam, hingga matamu yang bening mengurai tanya
mengembun melawan deras keinginan yang tak terbendung
hingga sekarang, aku tidak tahu airmatamu untuk siapa.
kata cinta terurai menjadi laku
apa ukuran integritas cinta?
engkau bertanya kepadaku suatu hari.
kataku" wahai jelita yang bimbang
ketika cinta bersemi dalam hati,
terkembang dalam katakata,
lantas terurai dalam sikap laku kita
engkau bertanya kembali
jika hanya berhenti dalam hati?
itu cinta yang lemah juga tak berdaya
jika hanya berhenti dalam katakata?
itu cinta yang disertai kepalsuan!
jika cinta sudah terurai jadi sikap laku?
wahai jelita! cinta itu sempurna seperti pohon;
akarnya menghujam dalam hati,
batangnya kokoh tegak dalam kata,
buahnya menjumbai laku sikap kita
o, jelita wahai jelita.
serupa Iman; terpatri dalam Hati,
terucap dalam Lisan,
dibuktikan oleh amal
ya, kata cinta terurai jadi Laku,
dan sekarang terserah padamu
engkau ingin yang sebatas apa?
engkau lama terdiam, hingga matamu yang bening mengurai tanya
mengembun melawan deras keinginan yang tak terbendung
hingga sekarang, aku tidak tahu airmatamu untuk siapa.
Join The Community